jabon = jati kebon?(pandangan sesat dan menyesatkan)

Dalam sebuah artikel di salah satu blog ada seseorang yang mengatakan bahwa jabon adalah jati kebon dan salah satu varietas jati, disamping itu dengan penuh berapi- api meyatakan bahwa jabon memiliki sifat  seperti kayu jati yang menyerap habis unsur hara dan tidak menyuburkan tanah,ironisnya pendapat tersebut dikemukakan seseorang yang mengklaim bahwa dia ahli tanaman tersebut.tentu saja dalam fakta dan kenyataan hal tersebut jelas adalah opini semata yang sangat berbahaya dan menyesatkan. kalau saya bisa mengemukakan salah satu pendapat ilmiah maupun empiris.

1.jabon bukanlah jati,menurut wikipedia jabon adalah Famili Rubiacea ( pace,kopi ),genus Neomlarcia,dan  Species Cadamba,sedangkan Jati adalah famili Lamiacea,Genus tectona, spesies tectona grandis dan sangat menggelikan bahwa dia mengklaim jabon adalah spesies jati, ITU SAMA SAJA MENYAMAKAN PISANG DENGAN KELAPA !


2.Jabon tidak menyuburkan tanah dan bisanya hanya menyerap unsur hara? memang betul bahwa jabon
  tidak  memiliki bintil akar layaknya famili legum (sengon,petai,kemlandingan,dsb ) tetapi jabon memiliki akar  serabut yang sangat banyak,karena jabon merupakan tanaman pioneer yang tumbuh di lahan bekas bukaan baru yang bisa tumbuh di lahan bekas alang alang. contoh di kalimantan disana hutan aslinya  tidak  ada tanaman legum tetapi dengan guguran daun,serta akar jabon mengundang mikroba pengurai dan jasad renik .yang bisa menyuburkan tanah sehingga tanah semakin  lama  juga  semakin  subur !.

3.Pertumbuhan jabon pesat hanya dari tahun ke-1 sampai ke-3,sedangkan sengon tumbuh stabil terus?
 tanaman apapun akan tumbuh pesat di tahun ke-1 sampai dengan tahun ke-7,setelah itu akan merapatkan sel   sehingga kecepatan tumbuh juga berkurang. apalagi artikel itu mengatakan ada jabon usia 10 tahun berdiameter 60 cm dan sengon 10 tahun diameter 100cm,itu juga sangat lucu karena penulis juga memiliki sengon usia 3 tahun diameter masih 10 cm,dan disamping lahan yang ditanami sengon itu  ditanam jabon dengan perawatan sama ,lahan yang sama ,hasilnya jabon usia 1 tahun mengalahkan sengon usia 3 tahun ini juga fakta nyata!
sebenarnya hal ini tidak perlu diulas ,tetapi agar kita fair saja,mengenai penyakit dan kelebihan kekurangan masing masing juga ada,kalau ada pedagang jabon yang hanya bisa jual bibit dan bilang jabon tahan penyakit itu juga tidak benar!! karena tanaman apapun juga ada penyakitnya.mengenai penyakit jabon dan sengon yang muncul akan kita ulas di tulisan berikutnya ( bersambung ).

Komentar

  1. Setuju mas ARdha ah........
    kalau membedah secara fair dong, tidak memihak !!!!:-)

    BalasHapus
  2. saya tanam jabon spekulatip dengan jarak 1,5x2'm lumur 1'5 tahun.terimakasih atas impormasi.

    BalasHapus
  3. saya menanam pohon jabon tetapi belum tahu ilmu nya.dan trims impormasinya

    BalasHapus
  4. Subhanallah.. Luar biasa lucu memang dunia ini.. Memang benar pesan yang mengatakan "Jika kita ingin sukses di dunia dengan ILMU, jika kita ingin sukses di akhirat dengan ILMU, dan jika kita ingin sukses dunia dan akhirat-pun dengan ILMU". Intinya orang yang berilmu tidak akan pernah menyombongkan ilmunya. Sukses buat semua orang yang menekuni bisnis penghijauan dengan hati nurani yang baik dan bijak dalam memanfaatkan ilmunya. Semua makhluk hidup pasti ada penyakitnya, yang membedakan hanya perlakuan pemeliharaan dan amalan. Mending tanam euy, mumpung musim hujan.Percaya kepada Allah SWT, bahwasannya Jabon ataupun Sengon pasti memiliki kelebihan masing-masing supaya kita berfikir dan bersyukur. Agungkanlah Allah SWT yang menciptakan Jabon dan Sengon. Insya Allah penyakit jauh dan untung berlimpah. Aminnnnnnnnn

    BalasHapus
  5. Subhanallah.. Luar biasa lucu memang dunia ini.. Memang benar pesan yang mengatakan "Jika kita ingin sukses di dunia dengan ILMU, jika kita ingin sukses di akhirat dengan ILMU, dan jika kita ingin sukses dunia dan akhirat-pun dengan ILMU". Intinya orang yang berilmu tidak akan pernah menyombongkan ilmunya. Sukses buat semua orang yang menekuni bisnis penghijauan dengan hati nurani yang baik dan bijak dalam memanfaatkan ilmunya. Semua makhluk hidup pasti ada penyakitnya, yang membedakan hanya perlakuan pemeliharaan dan amalan. Mending tanam euy, mumpung musim hujan.Percaya kepada Allah SWT, bahwasannya Jabon ataupun Sengon pasti memiliki kelebihan masing-masing supaya kita berfikir dan bersyukur. Agungkanlah Allah SWT yang menciptakan Jabon dan Sengon. Insya Allah penyakit jauh dan untung berlimpah. Aminnnnnnnnn

    BalasHapus
  6. Subhanallah.. Luar biasa lucu memang dunia ini.. Memang benar pesan yang mengatakan "Jika kita ingin sukses di dunia dengan ILMU, jika kita ingin sukses di akhirat dengan ILMU, dan jika kita ingin sukses dunia dan akhirat-pun dengan ILMU". Intinya orang yang berilmu tidak akan pernah menyombongkan ilmunya. Sukses buat semua orang yang menekuni bisnis penghijauan dengan hati nurani yang baik dan bijak dalam memanfaatkan ilmunya. Semua makhluk hidup pasti ada penyakitnya, yang membedakan hanya perlakuan pemeliharaan dan amalan. Mending tanam euy, mumpung musim hujan.Percaya kepada Allah SWT, bahwasannya Jabon ataupun Sengon pasti memiliki kelebihan masing-masing supaya kita berfikir dan bersyukur. Agungkanlah Allah SWT yang menciptakan Jabon dan Sengon. Insya Allah penyakit jauh dan untung berlimpah. Aminnnnnnnnn

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

BENIH JABON MERAH DAN PUTIH SUPER

Profil area tanam Jabon Kendal

pohon aren, memiliki nilai ekonomis tinggi